Informasi Lomba: Olimpiade Guru Nasional (OGN) 2016 untuk Guru Pendidikan Menengah
Ada lomba baru nih di tahun 2016 untuk guru-guru yang berada di bawah naungan Dikmen (Pendidikan Menengah), namanya OGN (Olimpiade Guru Nasional). Sepertinya lomba yang satu ini bakal jadi semacam ajang bergengsi tahunan menggantikan OSNG (Olimpiade Sains Nasional Guru), karena kalau kita baca tata cara dan teknis pelaksanaannya sangat mirip dengan Olimpiade Sains Guru Nasional atau OSNG, hanya saja bidang yang dilombakan diperluas. Kalau OSNG hanya mencakup mata pelajaran matematika dan sains (Matematika, Kimia, Fisika, dan Biologi), maka bedanya pada lomba OGN (Olimpiade Guru Nasional) ini bidang yang dilombakan lebih banyak (menyeluruh pada mata pelajaran-mata pelajaran yang diajarkan di sekolah menengah tingkat atas) atau guru-guru di bawah naungan dikmen. Mau tau informasi selengkapnya. Lanjut ya...
Pada sebuah Surat Edaran tertanggal 4 Maret 2016 (wah sudah beberapa minggu yang lalu ternyata), bahwa Dirjen GTK (Guru dan Tenaga Kependidikan) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, yang ditandatangani Direktur Pembinaan Guru Pendidikan Menengah, Bapak Drs. Anas M. Adamm M.Pd. dengan tembusan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, dan Kasubag TU Dit. Pembinaan Guru Dikmen, menyampaikan informasi penyelenggaraan Olimpiade Guru Nasional (OGN) tahun 2016. Surat bernomor 04313/B4.4/LL/2016 itu telah ditujukan kepada Kepala-Kepala Dinas Pendidikan Provinsi dan Kepala-Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia. Adapun isi surat tersebut kami perinci dalam informasi berikut.
Teruskan Membaca »
guru SMA/SMK siap-siap ikut OGN (pengganti OSN-Guru) |
Pada sebuah Surat Edaran tertanggal 4 Maret 2016 (wah sudah beberapa minggu yang lalu ternyata), bahwa Dirjen GTK (Guru dan Tenaga Kependidikan) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, yang ditandatangani Direktur Pembinaan Guru Pendidikan Menengah, Bapak Drs. Anas M. Adamm M.Pd. dengan tembusan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, dan Kasubag TU Dit. Pembinaan Guru Dikmen, menyampaikan informasi penyelenggaraan Olimpiade Guru Nasional (OGN) tahun 2016. Surat bernomor 04313/B4.4/LL/2016 itu telah ditujukan kepada Kepala-Kepala Dinas Pendidikan Provinsi dan Kepala-Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia. Adapun isi surat tersebut kami perinci dalam informasi berikut.
Teruskan Membaca »