Pembayaran Pertama Dari SHMOKI

SHMOKI menggunakan sistem billing yang mencirikan jaringan periklanan scam. Sebaiknya hindari menggunakan shmoki. Monetisasi blog Anda menggunakan PropellerAds atau adnety. Kedua ad network tersebut menawarkan income terbaik untuk blog bahasa Indonesia.

shmoki.com merupakan jaringan periklanan pop-under yang menawarkan rate CPM tertinggi dari sekian banyak ad networks sejenis. Selain menawarkan rate CPM sangat tinggi, jaringan periklanan yang satu ini juga tidak banyak mematok persyaratan bagi calon publisher-nya. Pendaftaran mudah di approve, tidak ada persyaratan minimum trafik, dan menerima semua jenis blog, termasuk blog yang masih menggunakan sub-domain.

Pertama kali muncul ketertarikan untuk mencoba shmoki lantaran tag line iklan shmoki yang cukup membuat saya penasaran. Tak lama kemudian saya langsung membuat akun shmoki. Ternyata tidak butuh waktu lama untuk menyimpulkan performa iklan shmoki. Begitu iklan saya pasang, rate CPM seketika berada di level terbaik,  yakni $2.09. Dengan rate CPM sebesar itu, maka tidak butuh waktu lama untuk bisa menghasilkan ratusan dollar. Sekitar 15 hari memasang iklan shmoki, jumlah earnings yang saya dapat sudah melampaui $100.

Setelah Approved Balance mencapai batas minimum payout, yakni $10, saya lantas mencoba mencairkannya via PayPal sekaligus untuk memastikan bahwa shmoki benar-benar membayar publisher-nya sesuai ketentuan pembayaran. Dalam kurun waktu sekitar 72 jam, pembayaran pertama dari shmoki akhirnya masuk ke akun PayPal saya.


Terlepas dari kelebihan yang ada, shmoki juga menyisakan kekurangan yang sebenarnya cukup memberi rasa ketidaknyamanan bagi publisher. Seperti tertera pada screenshot statistik penghasilan diatas, terdapat Balance dan Approved Balance pada sistem billing shmoki. Apa perbedaan Balance dan Approved Balance di shmoki? Balance adalah jumlah penghasilan publisher yang belum dapat dicairkan. Sementara Approved Balance adalah jumlah penghasilan publisher yang sudah dapat dicairkan (jika sudah mencapai $10).

Merasa cukup dibuat tidak nyaman lantaran perbedaan antara Balance dan Approved Balance yang cukup jauh, beberapa waktu lalu saya sempat menyampaikan keluhan saya ke bagian billing shmoki. Dan jawaban dari mereka menyebutkan bahwa publisher lama akan mendapat Approved Balance lebih cepat katimbang publisher baru. Karena saya notabene publisher baru, maka saya harus bisa lebih bersabar.


Demikian, semoga bermanfaat. Jika Anda tertarik untuk mencoba shmoki, silakan buat akun publisher Anda sekarang. Klik DISINI untuk membuat akun publisher shmoki.

Next Post Previous Post