Di Rumah Aja Bareng Laptop Dan Smartphone
Kalau ditanya perlengkapan apa yang wajib ada di rumah selama lebih banyak di rumah aja semenjak ada wabah covid-19, maka jawabannya adalah laptop dan smartphone.
Bukan bermaksud mendewakan teknologi, namun saat ini memang kedua benda itu sangat aku butuhkan di masa-masa prihatin ini. Kalau televisi sudah jarang aku tonton ya karena beritanya yang cenderung itu-itu saja dan sekarang ini informasi tidak hanya didapatkan melalui televisi.
Biasanya untuk berita terbaru aku lebih banyak tahu dari media sosial salah satunya Instagram dan Facebook. Apalagi untuk perkembangan kejadian update di Surabaya, aku lebih mengandalkan portal E100 yang sering dibanjiri komentar para netizen.
Selama di rumah aja dan belum bisa jalan-jalan ke pusat keramaian, aku tak mungkin membuang waktu mengerjakan sesuatu hal yang tak berguna. Akhirnya aku menyiasati untuk selalu membuka laptop di saat senggang. Eh tunggu dulu, btw kenapa juga aku menyebutnya dengan waktu senggang. Emang aku itu super sibuk gitu sampai-sampai ada kalimat "di saat senggang". Karena...kesibukanku yang utama adalah rebahan jika sudah sampai di rumah, wkwkwk. Padahal kalau mengacu pada postinganku di beberapa bulan yang lalu, dimana salah satu judul blogku bahwa aku tak ingin menjadi kaum rebahan yang tak berguna. Nyatanya, kalau lagi super duper malas maka kerjaanku hanyalah gegoleran di atas kasur.
Aku bersyukur memiliki laptop karena entah apa yang harus aku lakukan jika lebih banyak berada di rumah sedangkan smartphoneku terbatas apalagi beberapa hari yang lalu di saat sedang blog walking, ternyata gawaiku tidak bisa memberi komentar karena tidak bisa login ke akun blog. Dan sampai sekarang masalah tersebut belum bisa aku perbaiki walau sudah bertanya ke beberapa kawan.
Lalu apa fungsi smartphone bagiku selama lebih banyak di rumah saja ? Pasti banyak ya kegunaannya, lha wong sebelum pandemi saja sudah multi fungsi apalagi saat ini pandemi masih menghantui kita semua. Kalau hubungannya dengan kepenulisan, smartphone aku gunakan untuk menuangkan ide ke dalam tulisan yang kemudian aku copy ke blog.
Smartphone bisa aku gunakan di saat santai sambil tiduran pun bisa. Dan ide yang keluar mendadak biasanya lebih cepat dituangkan ke dalam tulisan dengan menggunakan smartphone.
Bagiku, ada beberapa sisi positif dan negatif selama pandemi ini masih berlangsung. Salah satunya aku belum bisa melakukan review makanan karena hobi makanku jadi sedikit terhambat, hahaha. Mungkin bisa saja melakukan review namun bagiku kok kurang afdhol jika tidak datang ke tempat makannya langsung.
Sisi positif atas wabah ini aku belajar mengencangkan ikat pinggang karena keluargaku pun turut kena imbas dalam segi keuangan akibat covid-19 ini. Pandemi ini juga menjadikanku sebagai pribadi yang lebih bersyukur karena masih bisa bertahan walau terkena dampak ekonomi.
Hanya doa yang bisa aku panjatkan ke hadirat Allah SWT agar pandemi ini segera berlalu, sedih menonton tayangan televisi banyak sekali karyawan yang terkena PHK akibat menurunnya omzet dikarenakan covid-19.
Kalau kamu, apa perlengkapan yang wajib ada di rumah selama WFH ?