SUPERFACE - SOFT BLUR LIP MOUSE REVIEW



Yihiy, aku lagi rajin update blog aku nih! Dan di postingan ini aku bakalan review salah satu Korean Brand lagi yakni SUPERFACE SOFT BLUR LIP MOUSSE. Selain Lipstick Creamy Rom&nd aku juga sukaaaaa banget sama Lip Mousse ini. Entah kenapa bener-bener beda gitu rasanya dibibir. Untuk produk lokal aku suka banget sama Rollover Reaction dan menurutku teksturnya mirip-mirip sama si Lip Mousse cuma bedanya warnanya lebih intense aja. Baca review lengkapnya yuk!


Untuk packaging, yaaa ga da beda nya sih sama lip cream lain, untuk si Superface Lip Mousse ini berwarna merah dengan bahan botolnya doff gitu dan terdapat gambar kursi director di bagian bawah. FYI, superface ini dibuat oleh salah satu director movie di Korea, dan director ini membuat makeup-makeup nya sebagus mungkin agar "ceritanya" hasil makeup bisa flawless seperti para actress di dalam film. 



Untuk aplikator aku suka suka banget, aplikatornya tu gampang banget digunakan, bagian ujung aplikator juga lancip banget jadi super gampang untuk bikin garis bibir tanpa membutuhkan lip liner. Untuk warna yang ada, SUperface Lip Mousse ini punya 3 warna : Flame - Flamingo - Warm Brick. Warna-warnanya super duper cantik, dan kalo ditanya warna favouriteku adalah WARM BRICK!

Ketika apply ke bibir, lip mousse ini bener-bener pigmented banget, tektsturnya super lembut dan bener-bener moisturizing banget di bibir tanpa perlu pelembap. Dan hasil akhirnya adalah semi-matte, kalo untuk long lasting menurutku sih ga terlalu long lasting dan sedikit transfer but its okay. 

WARM BRICK

FLAMINGO

Overall : LOVE THIS PRODUCT! Love the application tip, the lightweight feel of the formula and the staying power of this mousse!  It’s richly pigmented and a little truly goes a long way. It’s comfortable but not long wearing. You will have to reapply but for the color and comfort payoff, I don’t mind. Tapi i really recommended you guys to try this products, enggak perlu takut bibir kering meskipun ga pake lipbalm! :D

Oya, aku juga menggunakan beberapa produk SUPERFACE di video tutorialku dibawah ini. Kalian juga bisa lihat warna FLAME di videotutorial ku dengan tehnik gradasi. Btw, buat kalian yang tertarik untuk beli SUPERFACE Lip Mousse ini bisa ke link berikut : LIP MOUSSE :)


SEE YOU ON MY NEXT POST!


LOVES,






SASYACHI
Next Post Previous Post