Tips Download Jurnal Terbaru di google scholar

tutorial bermanfaat - Bagi kalangan pelajar atau mahasiswa jurnal merupakan kebutuhan pokok yang wajib terpenuhi karena kebanyakan tugas perkuliahan berasal dari jurnal. Jurnal merupakan karya tulis yang didasarkan pada hasil penelitian ilmiah yang relevan sehingga dapat dipertanggungjawabkan kebenaran isinya. Tidak heran apabila dosen sering memberikan kita tugas dengan mencari referensi dari jurnal baik jurnal nasional maupun internasional.

Seiring berjalannya waktu, akan ada jurnal jurnal baru yang dipublikasikan dengan topik yang sama karena sejatinya ilmu pengetahuan akan cenderung selalu berkembang dari satu kajian hingga menjadi bercabang-cabang. Salah satu permasalahan yang sering dihadapi oleh mahasiswa baru adalah belum adanya pengetahuan dalam mencari jurnal yang relevan di internet.

Internet merupakan sarana penghubung ilmu pengetahuan yang ada diseluruh dunia. Jika dimanfaatkan dengan bijak internet dapat merubah sebagian kehidupan orang. Bagaimana tidak? di dunia serba internet ini segalanya menjadi online, apa apa online sehingga ini merupakan peluang yang sangat besar bagi generasi milenial di jaman modern ini.

Salah satu pemanfaatan internet dalam dunia pendidikan adalah untuk mencari jurnal mulai dari jurnal nasional maupun jurnal internasional tanpa perlu repot-repot membeli buku jurnal di toko buku. Namun, lagi lagi karena keterbatasan ilmu pengetahuan maka banyak diantara kita yang belum bisa mencari jurnal di internet. Oleh karena itu saya ingin memberikan tutorial tentang bagaimana caranya mencari dan mendownload jurnal nasional dengan menggunkan bantuan google scholar. Berikut tutorialnya.




1. Langkah pertama kalian buka terlebih dahulu browser kalian terserah kalian mau pake apa (disini saya pake chrome)

2. Ketikkan "google scholar" di kotak pencarian

3. Pilih pada halaman pertama seperti gambar berikut ini



4. Setelah kalian klik pda laman pertama maka akan muncul laman resmi google cendikia. Ketikkan kata kunci yang kalian inginkan misalnya "tahu"



5. setelah kalian mengetikkan kata kunci maka akan muncul daftar laman jurnal yang kalian inginkan



6. Setelah itu, jika kalian menginginkan jurnal yang diterbitkan dari tahun yang terbaru kalian bisa mengurutkannya pada menu di side bar left



7. Setelah kalian menemukan laman jurnal yang cocok langsung klik jurnal tersebut. Biasanya akan muncul tampilan abstrak jurnal tresebut. Setelah itu kalian cari tulisan full text pdf lalu klik tulisan tersebut.



8. Biasanya akan munul lagi perintah seperti berikut. Kemudian klik untuk mendownload file




9. Setelah kalian klik maka akan secara otomatis file kalian akan terdownload.

10. Selesai



Sekarang jurnal terbaru yang kalian inginkan sudah terdownload. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa apabila kalian ingin request artikel kepada saya bisa langsung menuliskannnya di kolom komentar atau melalui contact yang telah disediakan. Terimakasih telah berkunjung.

Salam Hangat

Sahabatmu

Next Post Previous Post